Domesticloud Infrastructure as a Service (IaaS), Cloud Hosting

Domesticloud sebagai perusahaan cloud provider atau perusahaan penyedia komputasi awan memiliki beberapa layanan Infrastructure as a Service (IaaS), dimulai dari beberapa pilihan platform cloud atau biasa disebut sebagai perangkat lunak untuk komputasi awan, DRaaS (Disaster Recovery as a Services), BaaS (Back up as a Services) dan Private Cloud (Komputasi awan untuk pribadi, biasa digunakan untuk perusahaan).
Domesticloud bekerjasama dengan beberapa cloud platform untuk memberikan layanan kepada para pengguna, diantaranya adalah,
VMware vCloud sebagai salah satu platform yang digunakan untuk layanan IaaS Domesticloud, vCloud merupakan platform terbaik untuk cloud berbasis vSphere yang adalah pemimpin untuk virtualization platform server yang sudah banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan berskala enterprise atau besar.
Mengapa vCloud Director?
Management vCloud Director menyerupai vCenter yang digunakan oleh vSphere bahkan cenderung sama, dari cara mengelola server-sever virtual, data store, mengendalikan server virtual dan Database, jadi sangat mudah bagi para pengguna (multi tenant) bagi yang sudah terbiasa dengan environment VMware vSphere.
Dilengkapi dengan vShiled, sebagai firewall virtual yang dapat melindungi banyak pengguna komputasi awan.
Manfaat kunci menggunakan VMWare vCloud Suite adalah
1. Agility/kelincahan
Dengan menggunakan manajemen cloud yang mudah, maka departemen IT (Information Technology) akan lebih cepat dalam memberikan deployment infrastruktur sesuai kebutuhan dari partner.
2. Efisiensi
Cloud yang diatur dengan baik akan mengifisienkan penggunaan sumber daya manusia maupun sumber daya fisik seperti ruangan, listrik, server dan juga fasilitas pendingin ruangan.
3. Optimasi
Dengan infrastruktur kita memiliki fleksibilitas dalam menganalisa dan fleksibilitas mengatur sumber daya antar virtual machine yang kita buat sesuai kebutuhan kita.
4. Pengendalian
Berkaitan dengan pengendalian, manajemen cloud yang baik tentu memungkinkan pengendalian baik dalam hal kecepatan, resiko dan tentu biaya.
5. Mengarahkan bisnis / IT Cloud akan memudahkan pengarahan masa depan infrastruktur perusahaan.
Jadi, Bagi anda yang sudah terbiasa dengan environment VMware vSphere sudah saatnya anda beralih ke VMware vCloud sebagai pengganti vSphere yang tertanam pada server lokal anda dan beralihlah ke cloud atau komputasi awan.

Domesticloud Infrastructure as a Service (IaaS), Cloud Hosting (Bagian 2)

Odin Automation (OA) adalah salah satu pilihan kedua cloud patform bagi pengguna untuk kebutuhan komputasi awan.
Cloud Hosting atau layanan komputasi awan dari Odin Automation adalah pilihan yang sangat tepat untuk perusahaan-perusahaan yang baru mulai atau startup, kecil, UKM hingga menengah, karena biaya yang dikeluarkan untuk sebuah Virtual Server bahkan Virtual Data Center (VDC) sangat tidak merogoh kantong sangat dalam dan bahkan terbilang sangat murah.
Mungkin diantara kita masih banyak yang belum mengetahui mengenai Odin Automation (OA).
Odin Automation sama seperti layanan komputasi awan lainnya seperti VMware vCloud, dapat memberikan layanan hosting komputasi awan kepada para pengguna, untuk kebutuhan apappun yang konsumen butuhkan, aplikasi, website dan masih banyak lagi.
Perbedaan dengan VMware adalah, Odin Automation (OA) memiliki layanan otomatis untuk,
– Layanan komputasi awan untuk pengguna langsung/ konsumen (End User).
– Layanan komputasi awan untuk para penyedia komputasi awan (Cloud Computing Provider).
Bagi para pengguna langsung atau end user, perlakuan Odin Automation kurang lebih akan sama dengan penggunaan VMware vCloud, dapat mengelola, mengendalikan dan membuat server-server virtual dan aplikasi-aplikasi apapun yang dibutuhkan oleh pengguna di dalam satu management dengan mudah.
Dan bagi para para penyedia layanan atau provider, Odin Automation dapat menyediakan infrastruktur (IaaS) atau biasa disebut hosting untuk para pengguna, dengan management yang mudah dikelola dan dikendalikan maka, penyedia layanan dengan mudah memberikan infrastruktur cloud kepada para pengguna, seperti contoh Virtual Data Center (VDC) atau Pusat Data Virtual.
Odin Automation memungkinkan penyedia layanan komputasi awan dan reseller untuk mengotomatisasi dan menyederhanakan konfigurasi, manajemen, dukungan, dan kerja operasional yang terkait dengan penjualan sumber daya, operasi dan pemeliharaan.
Dengan manajemen berbasis web yang digunakan untuk semua kendali kegiatan, sehingga para pengguna tidak ada keharusan untuk memahami sistem yang mendasari secara rinci.
Odin Automation memungkinkan mengotomatisasi skema pengadaan keseluruhan untuk perusahaan dari berbagai ukuran dengan cara sejumlah operasi terintegrasi, termasuk:
– Menjual layanan Komputasi Awan secara online
– Metode pembayaran yang lebih mudah, dapat menggunakan kartu kredit dan metode pembayaran lainnya seperti transfer antar bank
– penyediaan perangkat keras virtual dari semua sumber daya yang dipilih
Odin Automation juga memberikan solusi yang komprehensif untuk mengelola bisnis dengan cara dan mekanisme sebagai berikut:
– Manajemen sumber daya
– Online, transfer bank, dan metode penagihan secara offline
– Pemrosesan order otomatis, generasi faktur dan pembayaran
– Dapat di pesan dari negara tertentu (diluar Indonesia) dan produk kategori perpajakan tertentu
– Diskon dan promosi
– Disesuaikan pengolahan acara dan pemberitahuan
Odin Automation adalah komputasi awan berbasis Parallels Cloud
Secara singkat, Parallels Cloud Server adalah cloud platform atau komputasi awan di generasi berikutnya, berbasis Cloud Kontainer, Parallels juga menggunakan teknologi hypervisor kelas dunia, scalable dan penyimpanan data di awan yang baik dan terjamin.
Parallels Cloud Server memiliki kelebihan untuk menyimpan data dan menjalankan virtualisasi serta kontainer, menghilangkan downtime karena HDD dan RAID yang gagal diakses, menyediakan server virtual dengan kapasitas tinggi, dapat melakukan migrasi secara instan data-data antar server fisik & penyimpanan data yang sangat besar dan yang tidak terjangkau oleh para pengguna.

Pin It on Pinterest